DU Recorder: Aplikasi Screen Recorder Terbaik tanpa Watermark

Tanpa watermark membuat du screen recorder menjadi aplikasi perekam layar android terbaik dengan banyak fitur menarik dan tanpa iklan.

DU Recorder: Aplikasi Screen Recorder Terbaik tanpa Watermark

Aplikasi Screen Recorder Terbaik Android

Ask.web.id - Hallo gan bertemu lagi dengan saya, pada kesempatan ini saya akan bahas aplikasi android untuk merekam layar android (Screen Recorder) gratis tanpa watermark dan iklan.

Menurut saya pribadi "aplikasi du recorder" sangat bagus untuk digunakan merekam layar hp android. Bukan karena aplikasi ini gratis akan tetapi karena fitur dari aplikasi ini juga yang membuat saya memilih untuk menggunakan aplikasi du recorder sampai saat ini.

Fitur du recorder lainnya yang membuat saya jatuh hati sama aplikasi ini karena bisa di atur tanpa watermark dan yang tidak kalah penting lagi aplikasi du recorder itu ringan dan tanpa iklan.

Untuk kalian yang ingin menggunakan aplikasi ini bisa download dan install via google play atau App Store. Tinggal search saja di google play dengan kata Du Recorder atau jika ingin sekalian melihat saingannya bisa masukan kata kunci "Screen Recorder".

Fitur DU Screen Recorder

  1. Edit video
    Aplikasi ini memiliki fitur edit video langsung setelah anda selesai membuat video. Mungkin fitur edit video du recorder tidak se-lengkap dengan aplikasi edit video khusus, tolong jangan di bandingkan dengan aplikasi editing lainnya ya gan.

    Fitur edit video du recorder memiliki fungsi seperti: mengatur durasu, crop, add subtitle, add image, add music, bisa juga menbuat "intro dan outro", rotate, zoom, menambahkan frame, filer, mengatur canvas dan background.
  2. Marge videos & images
    Fitur ini juga lumayan penting untuk membuat video yang bagus dan keren. Kita bisa menggabungkan dua (2) video/image atau lebih dengan sangat mudah. Pengaturan lainnya sama saja dengan fitur edit video diatas.
  3. Video compression
    Fitur ketiga dari du screen recorder ini adalah untuk mengubah kualitas hasil video yang sudah di edit. Nah sebelum kalian upload video yang sudah di edit bisa kalian manfaatkan fitur video compression.

    Dengan fitur ini kalian bisa mengubah resolusi video yang sudah dibuat. Misalnya kamu sudah membuat dan edit video yang memiliki resolusi video 720, nah dengan fitur ini memungkinkan kamu untuk mengubahnya jadi 480 atau mungkin 360.
  4. Video to gif
    Untuk fitur ini berfungsi untuk mengubah video menjadi animasi gif. Biasanya ukuran file animasi gif tidak begitu besar sehingga basa digunakan untuk di upload ke status sosial media seperti facebook, twitter, dan yang lainnya.
  5. Edit image
    Selain fitur keren diatas du screen recorder juga menambahkan fitur edit image (gambar). Ini bisa dimanfaatkan untuk membuat thumbnail keren youtube.
  6. Wifi transfer
    Fitur ini bukan untuk transfer uang ke rekening BCA, Mandiri, dan BRI melalui wifi ya gan. Hahaa Tetapi bisa transfer (kirim) file video atau file lainnya melalui wifi. Bisa dikirim ke Laptop dan Hp Android

Mungkin itu saja fitur dari aplikasi du recorder yang saya punya. Mohon maaf jika ada fitur yang tidak saya tulis (update) di tulisan ini.

Setelah kita tahu fitur du screen recorder, sekarang kita lihat bagian pengaturan. Kira-kira ada apa saja ya?

Berikut adalah menu pengaturan yang bisa kita sesuaikan dan di optimalkan.

Video, Settings
  • Video resolution
  • Video quality
  • FPS
  • Video orientation
  • Record audio
  • Video location
  • Invert video color
  • Repair system ui crash
Control , Settings
  • Recording mode
  • Hide the record window when record
  • Shake phone to stop recording
  • Not close app when you exit the floating windows
  • Disable pop-up notification after screenshot
  • Countdown
  • Hide the recording for incoming call
  • Pause recording for incoming call
Recording Tools
  • Screenshot
  • Camera
  • Camera frame
  • GIF recording
  • Show touches
  • Watermark
  • Theme
  • Brush
  • Personalizes watermark for recording
  • Personalizes watermark for live-stream

Itu lah menu setting dari du screen recorder screen yang banyak sangat bisa kita manfaatkan. Untuk menu lain-nya yang ada di bagian pengaturan hanya seperti info versi, ganti bahasa dan lain sebagainya.

Nah buat kalian yang ingin mencoba menjadi youtuber dan mencari aplikasi screen recorder terbaik dan ringan bisa di coba aplikasi du recorder-nya. Ok, semoga artikel ini bermanfaat.